1000 Nasi Kotak Dibagikan Kepada Isolasi Mandiri Oleh DPD Nasdem Trenggalek

Jawa Timur564 Dilihat

 

 

Www.pilarsumsel.com Trenggalek – Semakin meningkatnya Covid-19 di Trenggalek, maupun di Indonesia, khususnya di Jawa Timur, makin meningkat pesat, berkali-kali lipat.

 

Sehingga membuat pihak Rumah Sakit mengalami kewalahan bahkan tidak mampu untuk menampung pasien covid. Pasien Covid-19 yang tidak tertampung oleh RS, akhirnya banyak yang istirahat atau isolasi mandiri di rumah masing-masing (Isoman-red).

 

Dari dasar inilah, para Kader Nasdem di seluruh wilayah Mataraman atau biasa disingkat dengan Pawitan Golek (Pacitan, Ngawi, Magetan, Ponorogo, dan Trenggalek-red), menimbulkan kepedulian sosial masyarakat.

 

“Kita prihatin kepada mereka yang isoman, banyak yang tidak terurus, terutama dalam hal makanannya. Makanya, kami memberikan makanan siap saji yang langsung bisa disantap oleh mereka,” terang Mirza.

 

Terkait dengan pelaksanaan pembagian nasi kotak tersebut, Ketua DPD Nasdem Kabupaten Trenggalek, Mirza Ananta, SSos, yang juga menjadi Anggota Komisi B DPRD Propinsi Jawa Timur, mengatakan, data-data isoman yang diperoleh dari Kepala Desa atau pun dari Puskesmas Kecamatan, dihimpun serta dikelola oleh Pengurus DPD Nasdem Kabupaten Trenggalek, melalui Pengurus Cabang serta Pengurus Ranting di seluruh kecamatan.

 

“Kami mengadakan pembagian makanan siap saji seribu kotak setiap hari serentak di seluruh DPD wilayah Mataraman, yaitu Pawitan Golek (Pacitan, Ngawi, Magetan, Ponorogo, dan Trenggalek-red). Mulai hari ini, Sabtu 24/7/2021), sampai sepuluh hari kedepan.”

 

Peluncuran kendaraan bantuan nasi kotak dilakukan di halaman Kantor Dewan Pimpinan Daerah Kabupaten Trenggalek, Jalan Abdul Muis Nomor 1 Surodakan Trenggalek Jawa Timur, oleh Ketua DPD Nasdem Trenggalek, Mirza Ananta, SSos.

 

Disinggung masalah anggaran untuk kegiatan ini, Mirza menyebutkan jika dananya urunan dari kader-kader Nasdem, anggots Dewan, dan dari donatur masyarakat.

 

“Hari ini di launching pukul 10.00 WIB, bersamaan atau serentak di 5 Kabupaten. Sumbangan ini, semoga meringankan beban para isoman.

Agar pandemi ini lekas berlalu di wilayah NKRI,” pungkasnya. (Bud)