HUT ke 41, PTBA Tebar 26 Ribu Benih Ikan

Berita853 Dilihat

pilarsumsel.com-Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-41 PT Bukit Asam Tbk (PTBA) tahun 2022 dilakukan penebaran 16 ribu ekor benih ikan.

Pelepasan benih ikan langsung dipimpin General Manager Pertambangan Tanjung Enim (GM PTE) PTBA Venpri Sagara didampingi Unsur Tripika Kecamatan Lawang Kidul, di Bantaran Sungai Enim, Tanjung Enim, Kecamatan Lawang Kidul, Jumat (18/2/2022).

Disela sela acara, Venpri mengatakan bahwa kegiatan ini menjadi bagian dari sumbangsih dari Perusahaan untuk ikut dalam melestarikan lingkungan, fauna dan ekosistem yang berada di sekitar ring 1 tambang PTBA.

Ia berharap ikan yang ditebar bisa berkembang biak dengan baik, 6 x lipat meningkat jumlahnya dari 16 ribu ekor benih ikan tersebut, sehingga memberikan manfaat bagi masyarakat dan lingkungan.

“Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik, dan bisa dinikmati oleh masyarakat,” tutupnya.

Sementara itu, Sugiarto K Sarip, Koordinator Bidang Penebaran Bibit Ikan Panitia HUT Ke- 41 PTBA, menambahkan untuk jenis dan jumlah ikan terdiri dari gurame 4 ribu ekor, patin 4 ribu ekor, gabus 4 ribu ekor, dan lele 4 ribu ekor dengan total 16 ribu benih ekor.

Sedangkan lokasi penebaran 16 ribu benih ekor ikan itu ditebar dalam Kecamatan Lawang Kidul Kabupaten Muara Enim tersebar di Sungai Enim Kelurahan Pasar Tanjung Enim, Sungai Kiahan Desa Tegal Rejo, dan embung-embung disekitar lokasi tambang dan fasilitas umum di Ring 1 PTBA, serta Sungai Kiahan Desa Sirah Pulau Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat.

“Kemudian selain bersama Unsur Tripika, penebaran ikan juga melibatkan Lurah dan Tokoh Masyarakat,” ungkap Asisten Manager Perawatan Vegetasi PTBA ini. (smsi)