Pos Pantau Ternak PUT Dijaga Ketat Petugas

Bengkulu, Berita1874 Dilihat

Rejang Lebong – Antisipasi Penyebaran Penyakit Mulut Kuku (PMK) pada ternak Sapi Kerbau dan Kambing yang masuk atau keluar dari perbatasan Kabupaten Rejang Lebong Propinsi Bengkulu di jaga ketat petugas Kesehatan Hewan .

Pos pantau keluar masuk hewan ternak ini berada di Kelurhan Pasar Padang Ulak Tanding (PUT) Kabupaten Rejang Lebong Propinsi Bengkulu yang berbatasan langsung dengan Wilayah Kota Lubuklinggau Propinsi Sumatra Selatan (Sumsel).

Chozali SP bersama rekanya Nasir SPT petugas kesehatan hewan wilayah PUT saat di temui media ini ,Jumat 10/6 2022 mengatakan pematauan serta pemeriksaa hewan ternak yang masuk atau keluar dari perbatasan ini di mulai pada Jumat 3 /6 2022 kemarin .

Dikatakanya untuk hewan ternak jenis sapi dan kambing dimulai dari pemeriksaan awal yakni kondisi pisik sapi dulu dan yang paling utama dari mulut sapi hingga kaki .

Selanjutnya kita periksa surat suratnya seperti surat pembelian asal usul hewan ternak , Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH) ,Surat Uji Laboraturium dari mana ternak tersebut dan Surat keterangan bahwa ternak itu bebas PMK ( Penyakit Mulut dan Kuku ),”ujar Chozali .
“Apa bila si pemilik ternak tidak dapat memperlihatkan surat surat tersebut di atas tersebut maka hewan ternak itu di larang masuk dari Wilayah Kabupaten Rejang Propinsi Bengkulu atau pun keluar Kabupaten “ungkapnya .

Dijelaskanya ,Untuk saat ini di wilayah Lembak khusunya peternak sapi kambing dan kerbau belum.ada ternak yang tertular penyakit PMK ,Alhamdulilla untuk saat ini belum ada.

Chozali menerangkan Untuk wilayah Lembak masyarakat yang beternak sapi. di Kecamatan PUT berada di Desa Belumai 1 dan 2 sedangkan untuk Sindang Kelingi di Belitar .

Sedangkan untuk masyarakat yang memelihara ternak yang populasi cukup banyak yaitu Kambing berada di Belumai 2 ,Air Kati ,Taba tinggi dan Desa Tran Taktoy .

Petugas kesehatan hewan menghimbau untuk masyarakat yang memiliki ternak ,untuk saat ini jangan beli ternak dari luar dulu dan selalu menjaga kebersihan kandang ,pakan supaya terhindar dari penyakit ,”tutupnya .(Grng)