HUT Polairud Ke-72, Bupati Askolani Dianugerahu Penghargaan Brevet Bhayangkari Utama

Berita643 Dilihat

Palembang – Polda Sumatera Selatan menggelar syukuran dalam rangka Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Polairud (Kepolisian Perairan dan Udara) yang Ke-72 Tahun 2022, sekaligus memberikan Penghargaan Brevet Bhayangkari Bahari Utama kepada Bupati Banyuasin digelar di Mako Dit Polairud Polda Sumsel Jalan Mayor Zen Sungai Lais Palembang, Senin (5/12).

Tahun ini merupakan peringatan HUT Ke-72 Polairud sejak lahirnya Korps Kepolisian Air dan Udara Baharkam Polri pada 1 Desember 1950. Polairud merupakan satuan yang ada didalam Polri yang mendukung tugas-tugas kepolisian meliputi wilayah air (sungai/laut) dan udara.

Dalam sambutannya, Bupati Banyuasin, H. Askolani, SH., MH mengucapkan terima kasih atas penghargaan Brevet Bhayangkari Bahari Utama yang telah diberikan untuk Pemerintah Kabupaten Banyuasin. Tentunya ini suatu apresiasi yang tinggi juga untuk Polda Sumsel dan jajaran telah mengungkap kasus besar dan menangkap para pelaku didaerah perairan.

“Pemkab Banyuasin mengucapkan selamat HUT Polairud Ke-72 semoga bisa berjaya dan bermanfaat untuk Sumatera Selatan dan terkhusus Kabupaten Banyuasin serta tetap memberikan pelayanan, kenyamanan kepada seluruh masyarakat agar wilayah perairan tetap kondusif dan aman,” katanya.

Sementara itu, Kombes Pol Andreas Kusmaedi, MM selaku Direktur Polairud Polda Sumsel dalam sambutan menyampaikan semenjak berdirinya Polairud pada Tahun 1950 Kepolisian Perairan dan Udara telah mengalami banyak perkembangan kapasitas organisasi. Keberhasilan dalam tugas operasional dan quick response dalam kegiatan SAR, tanggap bencana alam serta bantuan kepada masyarakat, juga telah banyak menangkap para pelaku kejahatan di perairan.

“Selama tahun 2022 Polairud telah berhasil mengungkap 664 kasus, penyalahgunaan BBM non subsidi kapal Malaysia di Sungai Banyuasin, 100 ton solar dan juga menyelamatkan 238 hektar dari kerugian 430 miliyar dimana sudah terlaksana melalui patroli program prioritas Kapolri Polairud. Inilah dedikasi yang telah diberikan serta kinerja dari Polairud selama ini semoga tetap dicintai masyarakat dan trasisi,” ungkapnya.

Dilanjutkan Kombes Pol Andreas keberhasilan yang telah dicapai bukan untuk kepuasan diri tapi untuk lebih berinovasi dan lebih berprestasi lagi. Adanya permasalahan diperairan, Polairud tetap berkomitmen untuk memberikan perlindungan dan menjaga kemakmuran rakyat untuk generasi kedepannya.

Hal ini merupakan program strategis Pemerintah Republik Indonesia Tahun 2022-2024 yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) telah ditetapkan pada Rencana Prioritas Nasional dan Polri terkait penegakan hukum dilaut dalam rangka pelayanan kepada masyarakat.

“Jajaran Polairud sebagai Instansi Penegak Hukum dan Bagian Integral Kepolisian Negara RI sudah melaksanakan tugas secara profesional melalui pendekatan tugas yang prediktif, responsif dan transparansi serta berkeadilan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, melalui peringatan ulang tahun Ke-72 menjadi momentum untuk lebih semangat dalam memberantas kejahatan baik di perairan maupun di udara demi kenyamanan negara dan masyarakat,” tuturnya.

Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan Launching Aplikasi E-Pempek yakni pengawasan dan monitoring Patrol kapal secara elektronik presisi serta dilanjutkan pemotongan tumpeng dan diberikan oleh Kapolda kepada Personel tertua dan termuda.

Turut hadir mendampingi Kapolda Sumsel Irjen Pol. A. Rachmat Wibowo, S.IK, Wakapolda Brigjen Pol Rudi Setiawan, S.IK, Polda Sumsel Kombes Pol Bambang Irawan, S.IK., M.SI, Para PJU Polda Sumsel, Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mokhamad Ngajib, S.IK., M.H, Kapolres Banyuasin AKBP Imam Safi’i, S.IK., M.SI, Kapolres OKI AKBP Dili Yanto, S.IK., M.H, Kapolres MUBA AKBP Siswandi, S.IK., S.H, M.H, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Palembang Hery Marantika, SH., M.SI dan  Kepala Dinas Kominfo Banyuasin Dr. H. Salni Fajar, S.Ag., M.SI. (SMSI Banyuasin)