Palembang-Roisa Halidazia (32) Warga jalan rahmat perum Kenten kecamatan Sako,Tak Terima Menjadi korban Penipuan Uang tunai sebesar Rp.502.000.000 Rupiah membuat dirinya mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Sumsel, Pada selasa (02/01/23) Sekira pukul 17.23 Wib. Laporannya diterima dengan Nomor:LP/B/9/I/2024/SPKT/POLDA SUMATERA SELATAN.
Kepada petugas Piket SPKT, Roisa Halidazia melalui kuasa hukum Rico wantrisno, menuturkan Adapun dugaan kasus tindak pidana penipuan yang dilakukan oleh terlapor C-A, saat berjumpa dengan pelapor dijalan R.sukamto, kelurahan 8 ilir Kecamatan Ilir Timur 3 Tepatnya di PTC Mall Pada Hari selasa 04 April 2023 lalu Sekira Pukul 13.30 Wib.
Rico wantrisno menjelaskan,
awalnya terlapor menawarkan Pekerjaan proyek Asphalt di DLHK Kota Palembang, kepada korban untuk pengerjaannya di wilayah Gandus,”Ujarnya saat di wawancara awak media di ruangan spkt Polda sumsel.
Lanjut Rico, kemudian terlapor meminta sejumlah Uang sebesar 502.000.000 Rupiah Kepada korban sebagai setoran Kelancaran Pekerjaan,”bebernya.
“Saat terlapor menawarkan hal itu, pelapor pun percaya saya sudah saling mengenal,” Ungkapnya.
tergiur dengan ke untungan yang dijanjikan korban pun, memberikan Uang tersebut kepada terlapor dengan secara bertahap pemberian Uang pertama sebesar Rp. 306.000.000 Rupiah pada bulan Februari 2023 dan terakhir itu sisanya di transfer oleh korban sebesar Rp. 127.000.000 Rupiah di berikan pada bulan April 2023 dan sampai sekarang ini proyek yang di janjikan oleh terlapor itu tidak ada,”jelasnya.
“Jadi klien kami minta agar uangnya dapat di kembalikan, namun Beliau awalnya menyanggupi ingin mengembalikan uang tersebut sebesar Rp. 482.000.000 Rupiah. sampai ini terlapor belum juga mengembalikan uang tersebut kepada klien kami,”bebernya.
Rico, menambahkan sejauh ini
Kami juga sudah melakukan Konfirmasi ada beberapa korban lain yaitu sebanyak 4 orang menjadi korban penipuan,awalnya kami ingin berkumpul namun mungkin kesempatan ini tidak ada jadi kami sendiri yang melaporkan kejadian ini ke polisi.
Sementara, laporan korban sudah diterima Petugas Piket SPKT Polda Sumsel, dan akan segera ditindaklanjuti,” Pungkasnya.(Yan)