pilarsumsel online,
MURATARA – Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) Provinsi Sumatera Selatan, menghadiri Musrenbang RKPD Provinsi Sumatera Selatan tahun 2022, kegiatan berlangsung di Hotel Santika Premiere Bandara Palembang pada Jumat (23/4).
Pada acara Musrenbang RKPD tersebut dihadiri Bupati/Walikota se Sumatera Selatan, Forkompimda Sumsel, acara ini juga turut dihadiri oleh Kepala Bapenas yang hadiri secara virtual diwakili oleh Deputi Bidang Pembangunan Manusia, Masyarakat dan Kebudayaan Bapenas RI Bapak Subandi Sarjoko, Menteri Dalam Negeri secara virtual yang di wakili oleh Staf Ahli Menteri Bidang Ekonomi dan Pembangunan Hamdani serta Gubernur Sumatera Selatan Herman deru.
Pada acara ini diserahkan Penghargaan Terbaik Ketiga dalam bidang Perencanaan Pembangunan Daerah Tingkat Provinsi Sumatera Selatan kepada Kabupaten Muratara, Ini kali kedua Pemkab Muratara memperoleh penghargaan perencanaan pembangunan daerah dimana tahun lalu memduduki peringkat terbaik ke dua.
Pada kesempatan ini Wakil Bupati Musi Rawas Utara H. Inayatullah di dampingi oleh Assisten II dan Kepala Bappeda Erwin Syarif menghadiri dan menerima penghargaan tersebut yang diserahkan oleh langsung oleh Gubernur Sumsel Herman Deru.
Wabup Muratara Inayatullah menyampaikan rasa syukur atas prestasi yang berhasil diraih Pemkab Muratara, ia mengatakan akan tetap mempertahankan prestasi tersebut untuk tahun-tahun selanjutnya.
“Seperti yang kita ketahui jika program yang dibuat oleh Pemkab Muratara sangat selaras dalam pembangunan Provinsi maupun nasional baik tahun 2021 maupun 2022 itu dibuktikan dengan diperolehnya Penghargaan Perencanaan Pembangunan Daerah oleh Pemkab Muratara dan itu harus kita pertahankan,” katanya.
Sementara itu Kepala Bappeda Muratara mengatakan bahwa Musrenbang Provinsi ini bertujuan untuk mensinergikan program kerja daerah dengan provinsi dan juga program kerja pemerintah pusat.
“Seperti kita ketahui program yang dibuat daerah yakni Muratara Selaras dalam pembangunan provinsi baik itu tahun 2021 dan juga 2022, hal ini dibuktikan dengan di peroleh nya Penghargaan Perencanaan Pembangunan Daerah oleh Kabupaten Musi Rawas Utara, secara berturut Muratara memperoleh urutan ke II dan III ,” katanya.
Ia menyampaikan diselenggarakannya Musrenbang RKPD adalah sebagai forum jaring pendapat, masukan serta menyepakati bersama RKPD Provinsi Sumatera Selatan Tahun 2022 untuk menentukan prioritas pembangunan daerah serta rencana kerrja dan pendanaan pembangunan tahun 2022.
Selain itu juga Musrenbang RKPD ini bertujuan untuk penajaman, penyelarasan dan kesepakatan Rancangan RKPD Prov Sumatera Selatan tahun 2022, yang memuat Program/kegiatan prioritas pembangunan antar tingkat pemerintahan. Dan Usulan program/kegiatan yang telah disampaikan oleh masyarakat, hasil reses DPRD, Provinsi & SKPD.(Desi/adv)