Muba,PS-Untuk memastikan kesiapan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke – 111 TA 2021 dijajaran Kodam lI/Sriwijaya dapat berjalan sesuai perencanaan, Pangdam Il/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi menerima paparan dari pada Dandim jajaran Kodam lI/Swj.
Paparan tersebut dilaksanakan secara vidcon Di ruang Puskodal Dam lI/Swj , Jl Jenderal Sudirman Km 2,5 Palembang. Yang diikuti Seluruh Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TNI Manunggal Desa (TMMD) Ke 111 dari 5 Kodim di wilayah Kodam II/Swj diantaranya, Kodim 0407/Bengkulu Rem 041/Gamas, Kodim 0420/Sarysil Rem 042/Gapu, Kodim 0412/Lampung Utara Rem 043/Gatam, Kodim 0427/Waykanan Rem 043/Gatam, Kodim 0401/Muba Rem 044/Gapo
Sebelum melaksanakan paparan, seluruh Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TNI Manunggal Desa (TMMD) Ke 111 TA 2021 dari 5 Kodim di wilayah Kodam II/Swj terlebih dahulu menerima beberapa arahan dari Pangdam Il/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi Pertama, Laksanakan Pra TMMD agar sasaran pekerjaan dapat diselesaikan dengan tepat waktu. Pangdam mengatakan Publikasikan kegiatan TMMD melalui media cetak, online, dan elektronik agar masyarakat luas mengetahui kegiatan TMMD ini,” tuturnya.
Lebih lanjut Pangdam menyampaikan, Lakukan kreatifitas dan inovasi di daerah sasaran TMMD, sehingga dapat memberi nilai tambah. Dan jangan lupa perhatikan faktor keamanan dan jaga kesehatan terutama pada masa pandemi Covid -19, sehingga seluruh anggota Satgas dan masyarakat terhindar dari Covid -19,” tegasnya.
Dalam paparannya Letkol Arh Faris Kurniawan, SST MT Dandim 0401/Muba selaku Dansatgas TMMD Ke- 111 untuk wilayah Kodim 0401/Muba, memaparkan segala sesuatu terkait kesiapannya dalam menyelenggarakan kegiatan TMMD tahun 2021.
Dandim 0401/Muba mengatakan, untuk wilayah Kodim 0401/Muba program TMMD Ke 111 akan dilaksanakan tersebar di Kecamatan Lalan ,”Untuk sasaran fisik yang kami laksanakan, pembangunan badan jalan sepanjan 24,15 Km yang membentang kecamatan Lalan menghubungkan 12 desa yaitu (ds Sukamakmur s.d ds Karyamukti), pembuatan box culvert 3 unit 3 M X 3 M, pembuatan jembatan komposit 2 unit ukuran 40 M X 3 M” terangnya.
“Sedangkan untuk sasaran non fisik, kami akan menggelar Baksos dan berbagai penyuluhan ataupun sosialisasi kepada masyarakat setempat,”tuturnya.
Dalam kegiatan paparan tersebut tersebut turut dihadiri Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Jauhari Agus Suraji S.I.P., S.Sos, Kasipers Kasrem 044/Gapo Kolonel Inf Hari Widjajanto, Kasilog Kasrem 044/Gapo Kolonel Czi Tri Anggono, PPK PU Eddy Umari, Bappeda kab Muba Yuwono Aries, PPTK PU Fran Sapta Edwar Dandim 0401/Muba Letkol Arh Faris Kurniawan, S.S.T.,M.T Dandim 0401/Muba, Pasi Bhakti TNI Siterrem 044/Gapo Mayor Inf Khoirul, Pasiter Kodim 0401/Muba Kapten Inf Hermanto, Paur Penrem 044/Gapo Letda Inf Joni Ilham.(Eggy)