HUT Polwan ke 75 di Polres Muratara Diisi Kegiatan Bhakti Sosial Hingga Ziarah ke Makam Pahlawan

Berita, Sumsel782 Dilihat

MURATARA-Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Polisi Wanita (Polwan) ke 75 di Polres Musi Rawas Utara (Muratara) dilaksanakan secara sederhana namun penuh makna. Kegiatan itu mulai Bakti Sosial, Sosialisasi ke Sekolah-Sekolah, Ziarah ke Makam Para Pahlawan, hingga acara Syukuran bersama, Jumat (1/9/2023).
“Polwan Polres Muratara mengadakan puncak Syukuran HUT Polwan ke 75 di Rumah Makan Sederhana di Kec Rupit, Kab Muratara,” kata Kapolres Muratara AKBP Koko Arianto Wardani melalui Kasi Humas, AKP Baruanto Amin S pada Jurnalis ini.

lanjut AKP Baruanto, Kapolres Muratara AKBP Koko Arianto Wardani, SIK, MH, selaku Pimpinan tertinggi di Polres Muratara, untuk memeriahkan momen ini dengan memberikan Nasi Tumpeng kepada anggota Polwan Bripka Yaumul Fatih yang dituakan menjadi Perwakilan, dan Bripda Ressy sebagai Polwan termuda.

“Persembahan Nasi Tumpeng ini menjadi simbolisasi rasa terima kasih dan penghargaan atas dedikasi para Polwan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Wilayah Muratara dan menggambarkan harapan agar dedikasi serta semangat pengabdian Polwan tetap membara di masa mendatang,” tuturnya.

Mantan Kapolsek Lubuklinggau Utara ini menambahkan, kegiatan ini tak hanya sekedar perayaan, namun lebih kepada refleksi atas apa yang telah diberikan Polwan kepada masyarakat selama 75 tahun ini
“Kami berharap dengan rangkaian kegiatan ini, dapat lebih mendekatkan Polwan dengan Masyarakat dan terus menjalin sinergi yang positif di masa depan,” harap

Tak lupa, seluruh jajaran Polwan Polres Muratara mengucapkan terima kasih kepada Masyarakat yang telah memberikan dukungan dan kepercayaan selama ini. “Semoga di tahun-tahun mendatang, Polwan Polres Muratara dapat terus memberikan kontribusi terbaik bagi Negara dan Masyarakat,” doanya. (bas)