Masyarakat Tanjung Lago Senang Dengan Pembangun Signifikan Pemkab Banyuasin

Utama498 Dilihat

Banyuasin,PS-Bupati Banyuasin, H. Askolani, SH., MH bersama Wakil Bupati Banyuasin, H. Slamet Somosentono, SH melakukan Safari Ramadhan dan Taraweh Keliling yang digelar kali ini di Desa Bunga Karang, Kecamatan Tanjung Lago, Kabupaten Banyuasin, Senin (3/05/2021).

Selama Ramadhan, satu persatu kecamatan dilakukan safari dan taraweh keliling tidak lain tidak bukan bertujuan untuk medengar permasalahan yang ada di setiap Kecamatan yang ada di Banyuasin. Terutama di bulan suci ramadhan ini, ibadah yang paling mulia berpuasa dan bersilahturahim langsung kepada masyarakat Banyuasin.

Tokoh Masyarakat, Muhani menyampaikan rasa terimakasih dari semua warga Kecamatan Tanjung lago atas pembangunan yang signifikan telah dilakukan oleh Pemkab Banyuasin. “Rasa senang kami sampaikan agar Bapak Askolani dan Pakde Slamet panjang umur dan terus memberikan pelayanan terbaik kepada kami masyarakat ini,” ucap tulusnya.

 

“Jelas sekali setiap program dari Banyuasin Bangkit, Adil dan Sejahtera dapat dirasakan oleh kami. Kami siap untuk terus medukung setiap program dan 12 gerakan yang telah dicanangkan oleh Pemkab Banyuasin saat ini,” tutupnya.

Hal yang sama disampaikan oleh Bupati Askolani dalam kesempatan baik ini. Rangkaian safari ini tidak lain tujuannya untuk bersama mewujudkan Banyuasin Religius, bagaimana bumi sedulang setudung dapat tampil dengan prestasi tapi tidak lupa tunduk pada Sang Pencipta.

Momentum ramadhan menjadikan kegiatan ini jauh lebih memiliki arti yang dalam. Silahturahim ini merupakan hal sederhana yang besar sekali manfaatnya. “Terutama Saya dan Pakde Slamet datang hari ini, untuk duduk bersama, melihat dan mendengar langsung setiap permasalahan sejalan program Banyuasin Bangkit, Adil dan Sejahtera telah dijalankan,” jelas Askolani.

Kami meminta kepada Camat dan Kepala Desa terus menggalakkan 12 Gerakan Bersama Masyarakat. Melakukannya langsung bersama masyarakat seperti Gerakan Tanam Sayur (Gertas), Gerakan Gotong Royong (Gorong) dan 10 Gerakan lain. Kita sebagai unsur pemerintah harus memberikan contoh untuk terjun langsung agar manfaat dari semua gerakan dapat segera dirasakan oleh masyarakat.

Meski dimasa sulit seperti Pandemi Covid 19 ini, justru kita harus pintar melihat peluang yang ada disekitar kita. Sederhana sekali seperti memanfaatkan perkarangan rumah dan lahan kosong yang mungkin belum kita maksimalkan.

 

“Sebentar lagi kita akan merayakan Hari Raya Idul Fitri, saya himbau agar masyarakat menahan diri untuk bepergian jauh dikarenakan aturan dari Pemerintah Pusat. Untuk kita patuhi demi kebaikan bersama,” tutupnya.

Turut hadir Forkopimda, Kepala OPD, Forkopincam, Camat Tanjung Lago, Kepala Desa Bunga Karang, Tokoh Masyakat, Tokoh Agama dan warga Kecamatan Tanjung Lago. (Eggy)