Pj Bupati Hani Syopiar Rustam Permudah Investor Berinvestasi di Banyuasin

Banyuasin, Berita638 Dilihat

Banyuasin -Melalui Temu Bisnis dalam upaya mewujudkan investasi yang berkeadilan dan berkelanjutan di Kabupaten Banyuasin, Pemerintah Kabupaten Banyuasin melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) mengadakan temu bisnis dilaksanakan di Pinewoods Citra Grand City, Kelurahan Tanah Mas, Kecamatan Talang Kelapa, Kamis (14/12).

Penjabat Bupati Banyuasin, H. Hani Syopiar Rustam, SH mengucapkan terima kasih kepada para investor yang telah berinvestasi, tentu ini berguna untuk pembangunan di Kabupaten. Pemkab Banyuasin mempermudah perizinan bagi investor yang akan berinvestasi di Banyuasin. “Jika ada jajaran saya mempersulit terkait perizinan, silahkan untuk menghubungi saya langsung,” tegas Hani S. Rustam.

Ayah dari 3 Anak ini menambahkan bahwa temu bisnis ini merupakan upaya meningkatkan sinergitas antara Pemerintah Kabupaten Banyuasin dan Invertor agar investasi di Kabupaten Banyuasin dapat meningkatkan pendapatan daerah dan membuka lapangan pekerjaan tehadap pendapatan asli daerah dan tenaga kerja.

Untuk itu, Pemkab Banyuasin berkomitmen akan mempermudah Investor dalam berinvestasi dan memberikan kemudahan lainnya sehingga tercipta iklim yang baik dalam kerja sama demi kemajuan Kabupaten Banyuasin.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu Kabupaten Banyuasin, Dr. Drs. H. Ali Sadikin, M.Si menyampaikan bahwa pemerintah telah banyak memberikan kemudahan kepada pelaku usaha agar terwujud kenyamanan dari investor untuk pencapaian kinerja Penjabat Bupati Banyuasin.

Untuk ketertiban dalam menjalankan usaha, kendala dan permasalahan lainnya dapat kita bahas disesi diskusi agar sinerginitas antara Pemkab Banyuasin dan Investor berjalan seimbang dan baik. Diskusi akan dimoderatori oleh Asisten I Setda Kabupaten Banyuasin, Ir. Izromaita.

Direktur Utama PT. Citra Arsgriya, Danny Chandra Wijaya menyambut baik temu bisnis yang diadakan oleh Pemkab Banyuasin, terobosan yang sangat baik dalam menggali potensi bisnis yang bisa dikembangkan di Kabupaten Banyuasin.

“Pertama kali bagi saya hadir dalam Acara Temu Bisnis yang digelar oleh Pemkab Banyuasin. Saya sangat antusias setelah dihubungin akan ada temu bisnis ini. Tentu hal ini baik untuk menggali potensi bisnis yang dapat diexplore lebih,” tutupnya.

Turut hadir para Investor se-Kabupaten Banyuasin, Kepala OPD Kabupaten Banyuasin, Bank Sumsel, PDAM, Camat Talang Kelapa, Lurah Tanah Mas, dan Lurah Talang Buluh. (SMSI Banyuasin)