Polsek Tanah Abang Gelar Razia Malam, Ciptakan Situasi Aman dan Kondusif di Wilayah Hukum

Pali83 Dilihat

PALI, 18 April 2025 — Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif, Polsek Tanah Abang di bawah pimpinan Kapolsek IPTU Arzuan, S.H., melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) berupa razia dan patroli SOC (Strong Operation Control) pada Jumat malam (18/04).

Kegiatan dimulai pukul 20.00 WIB hingga selesai dengan melibatkan sejumlah personel, antara lain AIPDA Akipsah selaku Kanit Provos, AIPDA Sarwo Edi, S.H. (Ka SPK Regu B), BRIPKA Pirzan, BRIGPOL Septian Dhesca, BRIPDA Inola Rianda (Ba Reskrim), dan BRIPDA Predi Sogi Mulya (Ba Sat Intelkam). Sebelum pelaksanaan, para personel mengikuti apel yang dipimpin AIPDA Akipsah di halaman Mapolsek Tanah Abang.

Dalam razia ini, personel Polsek Tanah Abang melakukan pemeriksaan terhadap pengendara roda dua maupun roda empat untuk mengantisipasi berbagai potensi tindak pidana, termasuk curas, curat, curanmor, peredaran narkoba, kepemilikan senjata tajam, senjata api ilegal, serta tindak premanisme.

“Razia ini merupakan langkah preventif untuk memastikan masyarakat Tanah Abang dapat beraktivitas dengan aman, terlebih di malam akhir pekan,” ujar Kapolsek Tanah Abang IPTU Arzuan, S.H.

Selama kegiatan berlangsung hingga pukul 21.30 WIB, situasi tetap terpantau aman, tertib, dan kondusif. Dalam pelaksanaannya, Polsek Tanah Abang juga memberikan teguran simpatik kepada sejumlah pengendara yang tidak melengkapi surat-surat kendaraan mereka.

IPTU Arzuan, S.H., dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut arahan dari Kapolres PALI AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K., yang selalu menekankan pentingnya pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Seperti yang selalu ditekankan oleh Bapak Kapolres PALI, AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K., bahwa keamanan masyarakat adalah prioritas utama. Kami, jajaran Polsek Tanah Abang, berkomitmen untuk terus hadir di tengah-tengah masyarakat, memberikan perlindungan dan rasa aman, agar wilayah kita senantiasa kondusif,”ungkap IPTU Arzuan.

Kapolres PALI melalui Kapolsek juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, mematuhi aturan lalu lintas, dan bersama-sama menjaga ketertiban lingkungan demi menciptakan suasana yang damai dan harmonis.

Hingga saat ini, situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Tanah Abang dilaporkan tetap dalam kondisi aman dan terkendali.”pungkas Kapolsek Tanah Abang. (**)