PALEMBANG-Kontingen Kota Lubuk Linggau berhasil meraih satu medali emas dan tiga perak pada ajang Pekan Olahraga Provinsi Korps Pegawai Republik Indonesia (Porprov Korpri) Sumatera Selatan 2025 hari kedua.
Dengan hasil tersebut, Kontingen Porprov Kota Lubuk Linggau untuk sementara berada di urutan keempat dibawah Provinsi Sumsel, Palembang dan Musi Banyuasin.
Untuk medali emas, diraih dari cabang Catur (Papan 2) atas nama Eva Yoshalina.
Sedangkan tiga medali perak diraih dari cabang Tenis Meja Beregu Putra, pemain beregu 1.Dedi Novembri
2.Ardiansyah 3.Indra 4. Dedi,5. Sahri Romadhon, 6. W.Antomy, 7. Afan, 8.Oficial Ivan Wahyudi. Dan cabang Catur (Papan 3) atas nama NS Suminah dan Catur Beregu Putri.
“Kami berhasil masuk ke final mengalahkan atlet beregu putra tenis meja Provinsi Sumatera Selatan namun di partai final dikalahkan oleh atlet kota palembang. Kami merasakan pertandingan yang sangat seru dan kekuatan terbaik telah dikerahkan. Dan alhamdulilah bisa sumbang perak,” ungkap Ardiansyah, ASN Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Lubuklinggau.
Mantan wartawan Linggau Pos ini, mengaku, pertandingan klas tenis meja masih banyak dan harus diperjuangkan seoptimal mungkin. “Kami berharap doa dan dukungan, semua pihak agar atlet Lubuklinggau meraih hasil terbaik yakni pulang bawa medali juara,” harapnya. (**)