Banyuasin -Pandemi Covid-19 masih melanda negeri ini, tidak begitu banyak mempengaruhi pelayanan prima yang diberikan oleh Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Banyuasin kepada para pasien. Namun Protokol Kesehatan (Prokes) diutamakan didalam memberikan pelayanan yang terbaik untuk para pasiennya.
Direktur RSUD Banyuasin, dr Ari Fauta ketika dihubungi mengatakan bahwa siapapun masyarakat Banyuasin kalau sakit apalagi penyakitnya cukup parah silahkan dibawa ke RSUD Banyuasin. Kami akan periksa dan kami layani dengan baik dengan petugas-petugas yang prfesional, ungkapnya.
“Kalau ada kendala nanti bisa diurus yang penting keselamatan pasien itu diutamakan, jadi silahkan antar saja pasien ke RSUD Banyuasin pasti diterima,”tegas dokter Ari, Sabtu 23 April 2022 pagi.
Dampak Pandemi Covid-19 dan penerapan era normal memang beban pelayanan semakin meningkat,”Sebetulnya dengan new normal ini, beban pelayanan semakin meningkat, tetapi tetap kita akan tingkatkan kualitas pelayanannnya. Kita akan meningkatkan kualitas layanan dengan cara meningkatkan kualitas SDM kita, kemudian juga kita berusaha meningkatkan kepuasan dari masyarakat Banyuasin yang menggunakan layanan kami disini,” ujar Ari Fauta.
Baru-baru ini kami dibantu oleh Pemerintah Kabupaten Banyuasin telah membangun gedung baru dan meningkatkan sarana prasarana yang ada di RSUD Banyuasin yang beralamat di Jalan Palembang – Betung Pangkalan Balai, ujarnya.
Bahkan, lanjut dr Ari Fauta, pihaknya akan terus berupaya untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dari RSUD Banyuasin kepada masyarakat.
“Jadi kami di Rumah Sakit Umum Banyuasin ini sebagai pelayanan publik, kami akan selalu meningkatkan kuaitas layanana, walaupun di masa pandemi ini,” ungkapnya.
Sementara itu, Melly Angraini, salah satu isteri pasien RSUD Banyuasin mengatakan bahwa pelayanan RSUD Banyuasin ini sangat bagus, dokter dan perawat serta petugas lainnya sangat ramah walaupun kami menggunakan BPJS, ujarnya.
Wanita 36 tahun ini menjelaskan bahwa suaminya Alex Embang Putra tadi pagi, Sabtu 23 April 2022 masuk di RSUD IGD, Alhamdullilah ketika masuk langsung dilayani sangat baik oleh dokter dan perawat yang bertugas tadi dan sekarang suami saya sudah ditempatkan disalah satu kamar inap di RSUD Banyuasin ini. (SMSI Banyuasin)