Remaja Tugumulyo Ditemukan Tewas di Kawasan Bandar Udara Silampari

Sumsel, Utama1308 Dilihat

LUBUKLINGGAU, pilarsumsel.com, warga sekitar lokasi Bandara Silampari dihebohkan penemuan mayat, Sabtu (15/11/2020).

Jasad itu dikabarkan seorang remaja yang hilang bernama  Abdie Hakim Perdana alias Dedek (15th) warga Kelurahan B Srikaton Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas. Diinformasikan, Dedek diduga menjadi korban pembunuhan di Lubuklinggau .

Wakapolres Lubuklinggau ,Kompol Raphael BJ Lingga  saat dikonfirmasi oleh awak media membenarkan informasi tersebut. “Tkp nya di Lubuklinggau, beberapa tersangka sudah ditangkap dan kami amankan,” jelasnya,

Hanya saja belum bisa kami berikan informasi secara detail karena masih dalam penyelelidikan lebih lanjut.

Beredar kabar di media sosial, para tersangka ditangkap di Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi Korban juga diinformasikan meninggal dunia dalam kondisi leher nyaris putus dengan puluhan luka tusukan.Petugas Polres Lubuklinggau juga melakukan olah TKP yang lokasinya tidak jauh dari Bandar Udara Silampari.

Sementara itu Kapolres Musi Rawas AKBP Efrannedy melalui Kapolsek Tugumulyo Iptu M Dadang R, menjelaskan pihaknya mendapatkan laporan korban hilang Jumat (13/11/2020) “Kami mendapatkan laporan korban hilang Jumat. Memang diinformasikan sudah ketemu, namun TKP di Lubuklinggau,” jelas Kapolsek. (SO)