Forum LSP-P1 SMK dikukuhkan, Kepala Disdik Sumsel : Anak-anak SMK Jangan Lagi Banyak Nganggur

Berita327 Dilihat

 

Palembang, pilarsumsel.com,

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) provinsi Sumatera Selatan mengukuhan Forum Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP- P1) SMK se Sumatera Selatan dilaksanakan di Aula Handayani, Kamis (23/12/2021).

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel Drs H Riza Fahlevi MM mengatakan, kegiatan ini adalah pengukuhan Forum LSP-P1 dengan tujuan salah satunya untuk megentaskan kemiskinan.

“Bagaimana anak-anak lulusan SMK itu jangan lagi banyak menganggur. Dengan adanya Forum LSP-P1 ini mudah-mudahan bisa menjadikan mediator, bisa mencari solusi untuk dapat bekerjasama dengan DIDUKA. Sehingga semoga lulusan SMK bisa terserap semua, ” ujarnya.

Ia mengatakan lulusan SMK bisa terserap semua asal bisa menyelaraskan kurikulum yang ada dengan kebutuhan DIDUKA.

“Jadi siswa yang tamat ada kompetensinya. Makanya ada tagline Salam Kompetensi,” tuturnya.

Lanjut ia menambahkan ada 36 SMK yang sudah menjadi Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP- P1) SMK.

“Mudah-mudahan kedepan akan terus bertambah. Harapan kita kedepan 314 SMK di Sumsel bisa menjadi LSP-P1. Apalagi dalam 2 tahun terakhir melonjaknya cukup tinggi dari 19 menjadi 36 LSP-P1,” tukasnya

Sementara itu, Kabid SMK Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel Mondyaboni SE SKom MSi menambahkan, kegiatan hari ini adalah Pengukuhan Forum Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP- P1) SMK Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel.

“Disini ada guru yang sudah asesor sehingga bisa melakukan penilaian kepada siswanya apakah sudah sesuai BNSP. Jadi anak-anak yang sudah tersertifikasi ini sudah memenuhi standar DIDUKA, ” katanya.

Ia menambahkan, dengan adanya forum ini tentu mempermudahkan koordinasi dengan seluruh sekolah yang sudah LSP-P1.

“Kita berharap dari 36 sekolah yang sudah LSP-P1, kedepan akan bertambah terus disetiap tahunnya. Apalagi dalam 2 tahun terakhir perkembangan penambahan sekolah LSP-P1 semakin pesat. Sebelumnya ada 19 SMK, dan sekarang bertambah menjadi 36 SMK sudah menjadi LSP-P1,” bebernya.

“Mudah-mudahan dengan adanya forum ini nantinya akan membuat sekolah lebih mudah dalam membentuk LSP-P1dan bisa menjalankan tugasnya dengan lebih baik lagi. Sehingga anak-anak yang sudah tersertifikasi benar-benar baik kualitasnya, ” pungkasnya. (Vin)