Wakil Wali Kota Buka Sosialisasi Ekosistem Layanan Digitalisasi Pemerintah Daerah

Berita377 Dilihat

 

LUBUKLINGGAU – Wakil Walikota Lubuklinggau, H Sulaiman Kohar membuka sosialisasi Ekosistem Layanan Digitalisasi Pemerintah Daerah melalui Layanan Non Tunai Perbankan eChannel Bank Sumsel Babel pada Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau di Hotel Dafam Kota Lubuklinggau, Selasa, (14/6/2022).

Kegiatan yang mengangkat tema” Perwujudan Akselerasi Menuju Sumsel Maju Indonesia Tangguh” ini dihadiri oleh seluruh kepala OPD, Kabag dan Camat di lingkungan Pemkot Lubuklinggau.

Wakil Walikota Lubuklinggau, H Sulaiman Kohar mengatakan perkembangan teknologi mendorong sektor perbankan semakin cangih.

Kemajuan teknologi dalam sistem pembayaran telah menggantikan peranan uang tunai yang dikenal masyarakat sebagai alat pembayaran pada umumnya, kedalam pembayaran non tunai yang lebih efektif dan efesien.

“Untuk mendukung hal itu, sesuai intruksi Gubernur Sumsel perlu segera dilaksanakan atau diimplementasikan di lingkungan kerja Pemkot Lubuklinggau,” tegasnya. (*)